[ad_1]

InterServer Web Hosting and VPS

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Juanda memprakirakan cuaca di Kota Surabaya dan sejumlah daerah di Jawa Timur (Jatim) diprakirakan cerah sepanjang hari ini pada Selasa (26/9/2023).

Berdasarkan data yang diterima Admin InfoSurabaya, cuaca pada pagi hari ini diprakirkan cerah. Pun demikian dengan cuaca para siang hingga sore nanti yang juga diprakirakan cerah.

Atrium Hosting

Kemudian pada malam hari nanti, cuaca diprakirakan cerah dan berawan. Kemudian cuaca pada dini hari nanti diprakirakan cerah, berawan, dan berkabut.

Selanjutnya, suhu udara pada hari ini diprakirakan antara 13 hingga 37 derajat celsius. Kemudian kelembapan udara antara 40 hingga 100 persen.

Angin dominan akan bertiup dari timur ke tenggara dengan kecepatan antara lima hingga 40 kilometer per jam. Tak ada peringatan dini yang dikeluarkan BMKG Juanda hari ini.

Sementara itu, BMKG Maritim Tanjungperak mengimbau warga di kawasan pesisir untuk mewaspadai tinggi gelombang mencapai 2,5 meter di perairan selatan Jatim dan Samudera Hindia selatan Jatim. (saf/ham)



[ad_2]